Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2018

Siklus Pengeluaran: Pembelian dan Pengeluaran Kas

Gambar
I. PENDAHULUAN Siklus pengeluaran (expenditure cycle) adalah serangkaian aktivitas bisnis dan operasi pemrosesan informasi terkait yang terus-menerus berhubungan dengan pembelian serta pembayaran barang dan jasa. Dalam siklus pengeluaran, pertukaran informasi eksternal utama dengan pemasoknya (vendor) . Tujuan utama dalam siklus pengeluaran adalah untuk meminimalkan total biaya perolehan dan pemeliharaan persediaan, perlengkapan, dan berbagai layanan yang diperlukan perusahaan untuk berfungsi. Ada empat aktivitas siklus pengeluaran dasar yang harus dilakukan oleh sebuah perusahaan, yaitu: Memesan bahan baku, perlengkapan, dan jasa Menerima bahan baku, perlengkapan, dan jasa Menyetujui faktur pemasok Pengeluaran kas  Bab ini akan menjelaskan bagaimana sistem informasi sebuah perusahaan mendukung masing-masing aktivitas tersebut. Mari kita bahas bersama. II. SISTEM INFORMASI SIKLUS PENGELUARAN Gambar ini menunjukkan bahwa aktivitas-aktivitas dalam siklus pengeluaran a

Siklus Pendapatan: Penjualan dan Penerimaan Kas

I. PENDAHULUAN Siklus pendapatan (revenue cycle) adalah serangkaian aktivitas bisnis dan operasi pemrosesan informasi terkait yang terus-menerus dengan menyediakan barang dan jasa kepada pelanggan dan menerima kas sebagai pembayaran atas penjualan tersebut. Tujuan utama siklus pendapatan adalah menyediakan produk yang tepat di tempat yang tepat untuk harga yang sesuai. Untuk mencapai tujuan tersebut, manajemen harus membuat keputusan-keputusan penting sebagai berikut: Sampai sejauh mana produk dapat dan harus disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan pelanggan individu? Seberapa banyak persediaan yang harus dimiliki dan di mana persediaan tersebut harus ditempatkan? Bagaimana seharusnya barang dagangan dikirim ke pelanggan? Haruskah perusahaan menjalankan fungsi pengiriman sendiri atau mengalihdayakan (outsourcing) ke pihak ketiga yang berspesialisasi dalam bidang logistik? Berapakah harga optimal untuk setiap produk atau jasa? Haruskah kredit diperpanjang untuk pelanggan? Jik

Pengauditan Sistem Informasi Berbasis Komputer

I. PENDAHULUAN Bab ini akan membahas tentang pengauditan sistem informasi akuntansi (SIA). Pengauditan  adalah proses sistematik atas pemerolehan dan pengevaluasian bukti mengenai asersi-asersi tentang tindakan dan kejadian ekonomi dalam rangka menentukan seberapa baik kesesuaiannya dengan kriteria yang ditetapkan. Hasil audit ini dikomunikasikan ke pihak-pihak yang berkepentingan. Pada bab ini ditulis dari perspektif seorang auditor internal. Pengauditan internal (internal auditing) adalah sebuah aktivitas independen, menjamin objektivitas serta konsultasi yang didesain untuk menambah nilai serta meningkatkan efektivitas dan efisiensi organisasi, termasuk membantu dalam desain dan implementasi dari sebuah SIA. Ada beberapa jenis berbeda dari audit internal: Sebuah audit keuangan (financial audit) memeriksa keterandalan dan integritas dari transaksi-transaksi keuangan, catatan akuntansi, dan laporan keuangan Sebuah sistem informasi (information system) atau audit pengendalian inte