Postingan

--

Menepi ombak laut menyapa pasir yang bersekutu tanpa berpisah. Angin menjadi pendukung ombak untuk menemui pasir pasir agar mampu berpisah dan merasakan asinnya lautan. Hendak mencari karang tak guna yang menjadi sampah buangan nantinya. Berdendang ria laksana di suatu panggung bergengsi demi memuaskan hati yang penuh amarah. Semua gerakan menjadi suatu kekhususan yang tidak boleh dilakukan, katanya, tapi bagaimana meluapkannya? Kamu pikir manusia tak bergaya? Otak tidak ada? Hati tidak ada? Robot sayang. Alih alih hilang ke san marino agar menjadi orang tertua di negara tertua di dunia, menjadi muda saja berbaris ke belakang tuntutan tak masuk akal tapi harus dimasukkan. Robot sayang. 

Topik Khusus dalam Pemodelan REA

Gambar
I. PENDAHULUAN Pada bab ini akan membahass beberapa model yang lebih kompleks pada siklus pendapatan dan pengeluaran, termasuk beberapa aktivitas tambahan yang secara khusus dijalankan oleh para pengusaha pabrik dan distributor serta situasi-situasi khusus lainnya. Kemudian, membahas beberapa tambahan untuk model REA dasar yang selanjutnya akan menjelaskan cara memodelkan aktivitas bisnis dasar dalam siklus produksi, sumber daya manusia (SDM), dan pembiayaan.  II. TOPIK PEMODELAN SIKLUS PENDAPATAN dan PENGELUARAN TAMBAHAN Penempatan peristiwa dan atribut siklus pendapatan Hubungan antara peristiwa mengambil pesanan pelanggan direpresentasikan dengan satu-ke-banyak (one-to-many--1:N) . Kardinalitas minimum merefleksikan fakta bahwa dua peristiwa terjadi secara berurutan. Kardinalitas maksimum merefleksikan fakta bahwa terkadang perusahaan mungkin kehabisan stok satu atau lebih barang yang dipesan. Oleh karena itu, perusahaan kemungkinan melakukan berbagai aktivitas gudang untu

Mengimplementasikan Model REA dalam Database Relasional

Mengintegrasikan Diagram REA Antarsiklus   Diagram REA siklus pendapatan, pengeluaran, dan penggajian yang terpisah ini harus diintegrasikan untuk menyediakan model keseluruhan-perusahaan yang komprehensif tunggal atas organisasi tersebut. Dalam melakukannya, perlu pemahaman tentang kardinalitas dalam tiap diagram terpisah yang mengungkapkan kebijakan dan aktivitas organisasi tersebut.  Aturan untuk Mengombinasikan Diagram REA  Dalam siklus pendapatan, pengeluaran, dan penggajian, masing-masing mengandung beberapa entitas yang sama. Perulangan seperti itu, menyediakan dasar untuk mengombinasikan diagram REA yang menggambarkan siklus bisnis individual ke dalam sebuah model REA tunggal, model komprehensif, dan model keseluruhan-perusahaan.  Berikut langkah-langkah mengombinasikan entitas sumber daya dan peristiwa berulang:  Menggabungkan entitas sumber daya yang berulang Menggabungkan entitas peristiwa yang berulang Memvalidasi ketetapan diagram REA terintegrasi, diagr

Desain Database Menggunakan Model Data REA

Gambar
Proses Desain Database REA (resources, events, and agents) digunakan untuk mendesain dan mendokumentasikan Sistem Informasi Akuntansi. Berikut ini lima tahap dasar dalam desain database: Analisis sistem, terdiri atas perencanaan awal untuk menentukan kebutuhan dan kemungkinan mengembangkan sebuah sistem baru. Desain konseptual, menyertakan pengembangan skema-skema yang berbeda bagi sistem baru pada tingkat konseptual, eksternal, dan internal.  Desain fisik, terdiri atas menerjemahkan skema tingkat internal ke dalam struktur database sesungguhnya yang akan diimplementasikan ke dalam sistem baru tersebut.  Implementasi dan konversi, menyatakan seluruh aktivitas terkait dengan transfer data dari sistem yang ada ke SIA database baru, menguji sistem baru, dan melatih para pegawai bagaimana menggunakannya.  Operasi dan pemeliharaan, termasuk dengan cermat mengawasi kinerja sistem dan kepuasan pengguna untuk menentukan kebutuhan untuk membuat peningkatan dan modifikasi sistem. 

Sistem Buku Besar dan Pelaporan

Gambar
I. PENDAHULUAN Sistem buku besar dan pelaporan memainkan sebuah peran penting dalam sistem informasi akuntansi sebuah perusahaan. Fungsi utamanya adalah untuk mengumpulkan dan mengatur data dari sumber-sumber sebagai berikut: Setiap subsistem siklus akuntansi menyediakan informasi mengenai transaksi reguler Bendahara menyediakan informasi mengenai aktivitas pendanaan dan investasi, seperti penerbitan atau penyelesaian instrumen utang dan ekuitas dan pembelian serta penjualan sekuritas investasi Departemen anggaran menyediakan nomor anggaran Kontrolir menyediakan jurnal penyesuaian II. SISTEM BUKU BESAR DAN PELAPORAN Proses Database terpusat harus diatur menggunakan cara yang memungkinkan tercapainya berbagai kebutuhan informasi, baik pengguna internal maupun eksternal. Para manajer membutuhkan informasi yang detail dan tepat waktu mengenai hasil operasi pada area tanggung jawab tertentunya. Para investor dan kreditur mengharapkan laporan keuangan periodik dan pemb

Siklus Manajemen Sumber Daya Manusia dan Penggajian

Gambar
I. PENDAHULUAN Siklus manajemen sumber daya manusia (MSDM) atau penggajian- human resources management (HRM) atau payroll cycle adalah serangkaian aktivitas bisnis dan operasi pengolahan data terkait yang terus menerus berhubungan dengan mengelola kemampuan pegawai secara efektif. Tugas-tugas yang lebih penting meliputi sebagai berikut: Merekrut dan mempekerjakan para pegawai baru Pelatihan Penugasan pekerjaan Kompensasi (penggajian) Evaluasi kinerja Mengeluarkan pegawai karena penghentian yang sukarela maupun tidak Tugas 1 dan 6 dilakukan hanya sekali pada setiap pegawai, sementara tugas 2 sampai 5 dijalankan berulang-ulang selama seorang pegawai bekerja untuk perusahaan tersebut. Pada kebanyakan perusahaan, keenam aktivitas ini dibagi ke dalam dua sistem terpisah. Tugas 4, kompensasi pegawai, merupakan fungsi utama sistem penggajian. Kelima tugas yang lain merupakan sistem MSDM. Pada banyak perusahaan, kedua sistem tersebut dikelola secara terpisah. Sistem MSDM biasanya

Siklus Produksi

Gambar
I. PENDAHULUAN Siklus produksi (production cycle) adalah serangkaian aktivitas bisnis dan operasi pemrosesan informasi terkait yang terus-menerus berhubungan dengan pembuatan produk. Figur 14-1 Diagram Konteks Siklus Produksi Figur ini menunjukkan bagaimana siklus produksi dihubungkan dengan subsistem lain dalam sistem informasi sebuah perusahaan. Sistem informasi siklus pendapatan menyediakan informasi (pesanan pelanggan dan perkiraan penjualan) yang digunakan untuk merencanakan tingkat produksi dan persediaan. Sebagai balasannya, sisem informasi siklus produksi mengirimkan informasi ke siklus pendapatan mengenai barang jadi yang telah diproduksi dan tersedia untuk dijual. Informasi mengenai kebutuhan bahan baku dikirim ke sistem informasi siklus pengeluaran dalam bentuk permintaan pembelian. Sebagai gantinya, sistem siklus pengeluaran menyediakan informasi mengenai perolehan bahan baku dan juga mengenai pengeluaran lain yang dimasukkan ke dalam overhead pabrik. Informasi menge